Peduli Dampak Covid-19, Forkopimda Buka Dapur Umum

Foto : Bupati Malang bersama forkopimda me ninja u dapur umum distadion kanjuruhan

MALANGSATU.ID – Forkopimda Kabupaten Malang gelar kepedulian bagi warga terdampak covid-19 dengan membuka dapur umum di stadion Kanjuruhan Malang, 15/4/2020.

Forkopimda Kabupaten Malang yang hadir dalam kesempatan itu, Bupati Malang, Drs HM Sanusi MM, Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar dan Dandim 0818, Letkol Inf Ferry Muzawwad.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar menyampaikan jika dalam sehari, dapur umum ini bisa menyediakan sedikitnya 300 porsi makanan.

Foto : Bupati Malang, gm sanusi bagikan makanan kepada warga 

“Dapur ini sekali membuat bisa 300 porsi. Untuk hari ini disiapkan 600 porsi. Kami bagikan kepada warga masyarakat seperti tukang becak dan warga lainnya yang tidak mampu. Terutama kepada warga berada di desa zona merah Covid-19,” ujarnya.

Kapolres Malang menjelaskan, yang memasak dari unsur TNI, Polri dan instansi dari Pemkab Malang. Setelah masakan jadi, kemudian kegiatan bagi-bagi makanan dari dapur umum ini akan dilaksanakan paling tidak 3 kali seminggu.

“Nanti di setiap polsek yang sudah ada warganya terdampak positif, disitu kan pasti ada pengetatan kawasan phsycal distancing, itu akan kita bagikan kesana makanannya. Bhabinkamtibmas dan Babinsa akan langsung membagikan ke rumah penduduk,” ungkapnya.

Kapolres Malang menambahkan bahwa dapur umum ini merupakan salah satu program kemanusiaan dari Forkopimda, karena makanan adalah kebutuhan yang penting saat ini ditengah pandemi Covid-19. (*)

Berlangganan Udpate Terbaru di Telegram dan Google Berita

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *