Polres Malang Gelar Patroli dan Razia, Jelang Nataru

Foto : Petugas lantas polres malang gelar razia jelang nataru

MALANGSATU.ID – Jelang Nataru Polres Malang gencar melakukan patroli skala besar dan razia kendaraan bermotor, hal ini filakukan sebagai antidipasi jelang libur panjang natal dan tahun baru (Nataru).

Polres Malang melakukan patroli skala besar dengan melibatkan personil Gabungan terdiri TNI, Satpol PP dan Dishub di beberapa wilayah, Sabtu, 14/12/2019.

Bacaan Lainnya

Sementara pada hari Minggu, 15/12/2019 melakukan razia kendaraan bermuatan yang sasarannya adalah tidak melengkapi surat-surat dan Over Dimensi Over Load (ODOL).

Kanit Turjawali Satlantas Polres Malang, Ipda Ahmad Taufik Syaifudin SH. Menyampaikan bahwa ada puluhan kendaraan yang ditilang karena melakukan pelanggaran.

“Hasilnya, puluhan kendaraan bermuatan kami tilang karena kedapatan melakukan pelanggaran. Kami berharap pengemudi kendaraan bermuatan mematuhi peraturan demi keselamatan bersama,” ujarnya.

Sementara itu, Kasubag Humas Polres Malang, AKP Ainun Djariyah mengatakan, patroli skala besar ini dalam rangka menjaga kondusivitas wilayah hukum Polres jelang Nataru.

“Patroli sekala besar ini lebih mengedepankan kegiatan preventif maupun pencegah,” ujarnya.

Ainun, menjelaskan, kegiatan patroli skala besar terbagi dalam lima rayon, yakni rayon Utara, rayon barat, rayon timur, rayon selatan dan rayon jalur poros yang dilakukan petugas gabungan.

“Selama jalannya patroli skala besar berlangsung kondusif dan lancar,” ujarnya.

Ainun melanjutkan, patroli skala besar dan razia kendaraan yang dilakukan oleh Polres Malang akan dilakukan secara berkelanjutan dalam rangka mengamankan suasana Nataru. (*)

Berlangganan Udpate Terbaru di Telegram dan Google Berita

Pos terkait