Bupati Malang Distribusikan Alat Rapid Test Covid-19

Foto : Bupati Malang serahkan rapid test kepada Kadinkes kab malang

MALANGSATU.ID – Pemkab Malang mendistribusikan Sebanyak 120 alat Rapid Test Covid-19 kepada RSUD Kanjuruhan dan rumah sakit lain yang ditunjuk menjadi rujukan Covid-19.

Bupati Malang menyerahkan langsung pendistribusian Rapid Test tersebut kepada Kepala Dinkes Kabupaten Malang, drg Arbani Mukti di Pendapa Kabupaten Malang, Kepanjen, Selasa 31/2/2020.

Bacaan Lainnya

Pemkab Malang juga mendistribusikan bantuan berupa masker, sembako, hand sanitizer, serta alat penyemprot disinfektan

Bupati Malang, HM Sanusi menjelaskan karena jumlahnya yang terbatas, maka ada prioritas untuk rapid test tersebut.

“Diprioritaskan adalah tenaga medis yang bersentuhan langsung dengan pasien Positif Covid-19. Selain itu, juga keluarga dari pasien yang positif Covid-19,” ujarnya.

Lebih lanjut, Bupati Malang mengatakan, apabila ada sisa, baru digunakan kepada pasien yang dalam pemantauan dan terindikasi terjangkit oleh virus Corona.

Bupati Malang mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mengucilkan orang yang terjangkit virus Covid-19.

“Saya mendapat laporan ada pasien Covid-19 beserta keluarganya dan paramedis yang bersentuhan langsung dengan virus corona, diasingkan oleh masyarakat,” ujarnya.

Kemudian Bupati Malang mengatakan bahwa hal itu sebaiknya tidak dilakukan oleh masyarakat.

“Mari kita beri semangat pasien serta tenaga medis yang sedang berjuang. Berikan motivasi supaya pasien dapat sembuh dan tenaga media dapat berjuang dengan sebaik mungkin,” ujarnya.

Pemkab Malang bersama TNI-Polri juga tiada henti-hentinya mengimbau kepada masyarakat untuk mematuhi anjuran selama wabah nasional Covid-19 Karena himbauan dan anjuran dari pemerintah itu juga untuk kebaikan bersama. (*)

Berlangganan Udpate Terbaru di Telegram dan Google Berita

Pos terkait